Antisipasi Dibukanya PTM, Unpad Targetkan 2800 Dosen dan Tenaga Kependidikan Divaksinasi Covid-19
Unpad targetkan 2800 Dosen dan Tenaga Pendidik untuk divaksinasi/Dadan Triawan/unpad.ac.id
FIXINDONESIA.COM - Sebanyak 2800 dosen dan tenaga kependidikan Universitas Padjadjaran (Unpad) ditargetkan menerima vaksinasi Covid-19.
Kepala Kantor Komunikasi Publik Unpad Dandi Supriadi mengatakan, kegiatan vaksinasi yang dilaksanakan Unpad tanggal 25-26 Maret 2021 ini ditujukan untuk dosen dan tenaga kependidikan Unpad, di luar para lansia dan pimpinan yang sudah divaksinasi terlebih dahulu.
Dandi menjelaskan, kegiatan ini termasuk salah satu upaya antisipasi Unpad terhadap kemungkinan dibukanya kembali kampus untuk kegiatan tatap muka secara bertahap, mulai bulan Juli 2021 mendatang.
Baca juga: Tingkatkan Layanan, Pj Sekda Kabupaten Bandung Minta ASN Lebih Profesional
Baca juga: Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Bantah Adanya Kandungan Babi dalam Vaksin AstraZeneca
Selain itu, ini juga turut mendukung target pemerintah yang mengharapkan di bulan Juni 2021 minimal 70 persen warga Indonesia, terutama di lembaga pendidikan, telah melakukan vaksinasi.
"Sejauh ini alhamdulillah respon warga Unpad cukup positif terhadap pelaksanaan vaksinasi ini sehingga jumlah pendaftar mendekati target," kata Dandi saat dihubungi FIXINDONESIA.COM, Jumat 26 Maret 2021.
Dandi menyebut, hingga saat ini jumlah dosen dan tenaga kependidikan yang telah divaksinasi mencapai 1.200 orang.
Baca juga: Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat, Pj. Sekda: Dukung Sinergitas dengan BPJS Ketenagakerjaan